Released | 2015 |
Slot SIM | Single SIM |
Ukuran SIM | Nano |
Sistem Operasi | Android 5 |
Multi Camera | Ya (Rear) |
Headphone Jack |
NFC | |
Infrared | |
HDMI |
Samsung tetap dengan standar tinggi yang dimilikinya sendiri. Tak peduli kelas harganya, Samsung selalu berusaha menyuguhkan produk berkualitas. Hal ini dibuktikan dengan diluncurkan nya Samsung Galaxy A03S yang memiliki banyak kelebihan.
Sebelum kita bahas lebih lanjut, simak dulu yuk spesifikasi Samsung Galaxy A03S di bawah ini
Spesifikasi
Setelah teman-teman memperhatikan spesifikasi Samsung Galaxy A03S di atas, kami akan mencoba memaparkan rincian singkat mengenai Samsung Galaxy A03S ini, baik dari segi fitur, desain, maupun hal lainnya. Maka dari itu, yuk simak artikel di bawah ini.
Desain Samsung Galaxy A03S
Ukuran dimensi 164,2 x 75,9 x 9,1 mm ini memang terlihat sedikit agak tebal. Namun, jika kita genggam dengan seksama, adanya desain rangka lengkung pada ponsel ini membuat bobotnya tergolong tidak terlalu berat
Pada bodi nya sendiri, Samsung Galaxy A03S ini memiliki tekstur yang polos, meninggalkan polesan garis-garis penutup seperti biasanya atau seri sebelumnya. Samsung Galaxy A03S memiliki desain belakang yang polos dan simpel.
Tampilan Layar Samsung Galaxy A03S
Samsung Galaxy A03S memang tidak memiliki tampilan AMOLED. Namun jangan khawatir, Samsung justru mempersiapkan alternatif lain untuk panel layar yaitu PLS TFT. Panel tersebut memiliki kualitas yang setara dengan IPS LCD.
PLS TFT pada Samsung Galaxy A03S sendiri memiliki ukuran 6,5 inci dengan resolusi HD+. Ponsel ini juga memiliki kepadatan piksel layar dengan rasio 20:9 27o ppi. Dengan begitu, mata Anda akan dimanjakan dengan ponsel berukuran 6,5 inci yang pas dalam genggaman.
Kamera Samsung Galaxy A03S
Samsung Galaxy A03S memiliki tiga kamera utama di bagian belakang berupa 13 MP, f/2.2; lalu Makro 2MP, F/2.4; dan sensor kedalaman 2 MP, F/2.4. Selain itu ada juga fitur tambahan untuk membantu pencahayaan dalam pengambilan gambar, yaitu lampu flash.
Pada bagian depan, Samsung Galaxy A03S memiliki kamera selfie 5 MP dengan bukaan f/2.2. Baik kamera depan maupun belakang, dua duanya sudah mendukung resolusi Full HD, termasuk untuk video (1080p) dan 30fps. Hasilnya pun tidak main-main loh!
Baterai Samsung Galaxy A03S
Dengan harga yang relatif cukup terjangkau, Samsung Galaxy A03S tidak main-main soal tenaga baterai. Samsung Galaxy A03S memiliki baterai litium polimer berkapasitas 5000 mAh. Kapasitas yang terhitung besar, mengingat resolusi layar ponsel HD+.
Dengan begitu Samsung Galaxy A03S bisa dipakai seharian dengan kualitas resolusi layar ponsel yang tinggi. Baterai tersebut didukung oleh fast charging sebesar 15 Watt. Untun mendapatkan charging yang maksimal, disarankan pula menggunakan charger bawaannya.
Keseluruhan
Walaupun hadir sebagai penerus, Samsung Galaxy A03S merupakan gawai modern yang semua fitur dan fasilitasnya di luar rata-rata HP setara lainnya. Terbukti dengan adanya sensor pemindai sidik jari, yang bahkan HP pendahulu nya belum ada.
Jika Anda berekspektasi Samsung Galaxy A03S akan mendapatkan performa tinggi, maka Anda salah. Tapi jika Anda berekspektasi Samsung Galaxy A03S dapat menunjukan performa terbaiknya, Anda benar. Mumpuni, namun budgeting rendah. Begitulah kami menjuluki Samsung Galaxy A03S