Sebagaimana gosip dan isu yang beredar beberapa waktu yang lalu, akhirnya Samsung Electronics Co., Ltd, merilis dengan resmi Samsung Galaxy S23 pada hari ini, Kamis (2/2/23), pukul 01.00 WIB. Ponsel tersebut secara resmi juga sudah beredar di situs resmi Samsung Indonesia secara bersamaan dengan tanggal rilisnya dengan sistim pre-order atau pra-pesan, di mana para pemesan akan menunggu hingga dua sampai tiga minggu ke depan untuk memperoleh HP eksklusif tersebut.
Menurut President and Head of MX Business Samsung Electronics, TM Roh, Samsung Galaxy S23 merupakan ponsel Galaxy S series terbaik mereka saat ini. Pasalnya, Galaxy S23 hadir dengan Pro-grade Camera dan berbagai fitur canggih lainnya.
Selain itu, di tahun ini Samsung juga merilis tiga model Samsung Galaxy S23 series, salah satunya adalah Samsung Galaxy S23 Ultra yang memiliki posisi paling atas dari model Galaxy S23 series. Sedangkan dua model lainnya yang dirilis adalah Samsung Galaxy S23 reguler, dan Samsung Galaxy S23 plus.
Ponsel Samsung Galaxy S23 baru akan tersedia di gerai-gerai fisik pada pertengahan bulan Februari nanti. Hal inilah yang menyebabkan website Samsung sudah membuka sistim pre-order atau pra-pesan bagi mereka yang tak ingin antri ketika ponsel tersebut sudah tersedia di gerai fisiknya.
Fitur yang terdapat di Samsung Galaxy S23, khususnya Galaxy S23 Ultra adalah kamera utama yang beresolusi 200 MP (f/1.7). Resolusi kamera tersebut tentu memiliki resolusi yang lebih unggul dari kamera utama Samsung Galaxy S22 Ultra, yang hanya berada di 108 MP. Hal itulah yang membuat Samsung Galaxy S23 merupakan ponsel pertama yang memiliki fitur kamera utama dengan kualitas resolusi 200 MP.
Selain itu, dari segi desain bodi, Samsung Galaxy S23 Ultra masih menyerupai seri Samsung Galaxy Note. Adapun beberapa kesamaan sekilas yang nampak dari Samsung Galaxy S23 Ultra dengan Samsung Galaxy S22 Ultra, seperti sudut bodi yang tampak menyiku, juga dilengkapi dengan fasilitas built-in aksesoris pena digital (stylus) S Pen.
Dari segi harga, Samsung Galaxy S23 Ultra dibanderol dengan:
- 12 GB/256 GB – Rp 19.999.000
- 12 GB/512 GB – Rp 21.999.000
- 12 GB/1 TB – Rp 25.999.000