Pertandingan BRI Liga 1, pekan ke-23 baru saja usai antara Madura United vs Persis Solo, di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, pada hari Senin (6/2/23), sore WIB. Dalam pertandingan tersebut, Persis Solo berhasil meraih kemenangan di kandang Madura United secara mendebarkan, dengan skor 3-2. Pertandingan berjalan sangat sengit, di mana kedua tim sama-sama saling balas mencetak gol.
Gol dari tim tuan rumah dicetak oleh Beto Goncalves, sementara itu Persis Solo dicetak oleh satu gol bunuh diri dari Novan Sasongko, serta dua gol yang berasal dari Alfath Fathier, dan Alexis Messidoro. Selain itu, dalam pertandingan ini ada juga satu kartu merah yang diberikan kepada bek Madura United, Malik Risaldi.
Dengan kemenangan Persis Solo di pertandingan Madura United vs Persis Solo ini juga membuat Persis meraih tiga poin, sehingga total poin yang diraih oleh Persis Solo menjadi 28, dan membuat mereka naik ke posisi sembilan klasmen sementara BRI Liga 1 2022/2023. Sementara itu Madura United masih bertahan di peringkat empat dengan koleksi 37 poin.
Review Babak Pertama Madura United vs Persis Solo
Di menit-menit awal pertandingan Madura United vs Persis Solo, kedua tim saling menyerang, namun Madura United lah yang berusaha memberikan tekanan kepada benteng pertahanan Persis. Terbukti, di menit ke-7, Beto Goncalves berhasil membobol gawang tim tamu dengan mudah, hasil bola muntah dari tendangan bebas, sehingga skor menjadi 1-0 untuk Madura.
Tak ingin kalah, Persis Solo berusaha menekan kembali dan menunjukkan skema serangannya. Kedua tim saling berbalas serang, namun belum ada yang bisa menciptakan gol kedua. Alhasil keduanya saling ngotot dalam memberikan serangan dan pertahanan-pertahanan terbaiknya di pertandingan Madura United vs Persis Solo.
Memasuki menit 45+2, Persis Solo berhasil menyamakan kedudukan lewat sepak pojok yang dilakukan dengan pendek, kepada Ferdinand Shinaga. Ia lantas menyalurkan bola tersebut ke tengah kotak penalti, namun gagal ditanduk oleh Samsul Arif. Nahas, bola mengenai polesan kepala Novan Sasongko dan memantul masuk ke gawangnya sendiri, sehingga skor menjadi 1-1 hingga berakhirnya babak pertama.
Review Babak Kedua Madura United vs Persis Solo
Di menit awal babak kedua antara Madura United vs Persis Solo, Persis berhasil membangun skema serangan cepat dan mencetak gol melalui Alfath Fathier, yang menerima umpan terobosan dari Ryo Matsumura. Bola kemudian masuk ke gawang Miswar Saputra, dan skor menjadi 1-2.
Memasuki menit ke-66, Madura kembali menyamakan kedudukan dengan gol yang dicetak oleh Beto Goncalves lagi. Ia berhasil menanduk bola melalui umpan crossing yang diberikan Novan Sasongko, sehingga skor menjadi 2-2.
Di menit ke-90+4, pemain Madura United dikenai kartu merah oleh wasit, sehingga Madura harus pincang di lini belakang. Kesempatan tersebut dimanfaatkan Persis di menit ke-90+8, lewat gol yang dieksekusi oleh Messidoro. Ia berhasil melepaskan tembakan ke tiang jauh, sehingga skor menjadi 2-3.
Gol tersebut sekaligus menjadi titik kemenangan Persis Solo atas Madura United di kandangnya, dengan skor 2-3.