Liga Inggris pekan ke-22 akan berlangsung antara Chelsea vs Fulham, pada hari Sabtu (4/2/23) dini hari, pukul 03.00 WIB, di Stamford Bridge. Prediksi pertandingan tersebut antara kedua tim akan sangat panas. Pasalnya, di pertandingan sebelumnya, Chelsea harus menerima fakta bahwa mereka hanya bisa meraih satu poin di markas Liverpool setelah bermain imbang tanpa gol, meskipun Chelsea sempat membuka keunggulan namun dianulir wasit karena Havertz sudah berada dalam posisi offside.
Serupa dengan Chelsea, di pertandingan sebelumnya, Fulham pun harus bermain imbang dengan skor 1-1 atas Sunderland di Piala FA. Meski Fulham sempat tertinggal lebih dulu, namun mereka bisa membalikkan keadaan sehingga Fulham bisa menahan seri Sunderland. Gol yang diciptakan Tom Cairney berhasil membuat skor menjadi seri, sehingga laga harus dilanjutkan di leg ke-2 kelak.
Maka dari itu, jika dilihat dari pertandingan sebelumnya dari kedua tim, antara Chelsea dan Fulham pasti memiliki optimisme untuk menang dalam laga dini hari nanti. Dari segi susunan pemain, Chelsea memiliki keunggulan yang sangat tinggi. Namun, Chelsea juga kini tengah berada dalam keterpurukan atas 11 laga terakhirnya di Premier League, yang hanya bisa menang di dua pertandingan saja.
Di pertemuan keduanya antara Chelsea vs Fulham, Chelsea pun harus menerima kekalahan atas Fulham dengan skor 1-2. Fulham mencetak dua gol melalui Willian dan Carlos Vincius, sedangkan Chelsea hanya mencetak satu gol lewat Kalidou Koulibaly. Di pertandingan ini, Joao Felix melangsungkan debutnya di Chelsea, namun terkena kartu merah setelah melakukan tackling keras.
Pertandingan antara Chelsea vs Fulham dini hari nanti akan menjadi tantangan sendiri dari kedua tim, di mana Chelsea akan termotivasi untuk membalas kekalahan pada pertemuan sebelumnya, juga Fulham yang masih memiliki motivasi untuk mengalahkan Chelsea di kandangnya. Meskipun keduanya tengah mengalami tren yang cukup buruk, tapi prediksi di pertandingan dini hari nanti akan menjadi ajang unjuk diri bagi kedua tim.
Prediksi Starting XI
Chelsea (4-2-3-1): Kepa; Hall, Badiashile, Silva, Azpilicueta; Kovacic, Enzo Fernandez; Mudryk, Mount, Ziyech; Havertz.
Pelatih: Graham Potter.
Fulham (4-2-3-1): Leno; Robinson, Ream, Diop, Tete; Palhinha, Reed; Willian, Pereira, Cordova-Reid; Mitrovic.
Pelatih: Marco Silva.