Semifinal leg kedua antara Arema FC melawan PSIS Semarang digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang pada Senin 11 Juli 2022, pukul 15.30 WIB.
Di leg pertamanya melawan PSIS, Arema mampu memetik kemenangan 2-0. Diuntungkan dengan gol tandang Eduardo Almeida tak menggubris hal itu dan akan terus berusaha untuk keluar sebagai pemenang.
Apabila PSIS mampu menyamakan agregat maka akan dilanjutkan dengan adu tendangan penalti. Optimisme PSIS bisa mendorong ke babak adu tendangan penatli bahkan langsung keluar sebagi pemenanng.
PSIS Semarang akan tampil all out dan agresif walaupun berstatus sebagai tim tamu, kehilangan Carlos Fortes merupakan kerugian yang besar bagi skuad Laskar Mahesa Jenar. Fortes mengalami cedera saat melakoni leg pertama melawan Arema FC, ia ditarik pada babak kedua karena hamstring.
Tim asuhan Sergio Alexandre ini akan memaksimalkan kemampuan Taisei Marukawa, Hari Nur Yuliannto dan Wawan Febrianto untuk mampu mencetak gol ke gawang Arema FC.
Berbanding terbalik depan tim tuan rumah, Arema FC siap menyambut PSIS Semarang dengan tim yang utuh, ditambah sang striker anyar mereka Abel Camara sudah mencetak gol pertamanya.
PSIS Semarang akan mencoba sebisa mungkin untuk membalikkan keadaan dan membuat tuan rumah harus mau berhenti melangkah di Piala Presiden 2022 ini. Arema menjadi tim yang dijagokan dalam pertandingan kali ini, dengan asa yang mereka pegang Eduardo Almeida yakin anak asuhnya mampu memenangkan pertandingan di leg kedua ini.
Prediksi susunan pemain
Arema Malang (4-3-3)
Adilson Maringga (kiper) Bagas Adi Nugroho, Sergio Silva, Figo, Rizky Dwi (belakang) Renshi Yamaguchi, Evan Dimas, Gian Zola (tengah) Dendi Santoso, Abel Camara dan Dedik Setiawan (depan).
PSIS Semarang (4-3-3)
Ray Rendodo (kiper) Rio Saputro, Alfeandra Dewangga, Allie Sesay dan Fredya Wahyyu (belakang) Jonathan Cantilina, Eka Febri, Taisei Marukawa (tengah) Oktavianus Fernando, Wawan Febrianto dan Hari Nur Yulianto (depan)