Setelah perayaan Hari Raya Idul Adha yang kental akan makanan-makanan berkolesterol, ada baiknya kita melakukan olahraga rutin kembali, untuk membugarkan dan menyeimbangkan lemak serta kolesterol yang masuk ke dalam tubuh. Pasalnya, hidangan lezat seperti ketupat sayur, opor, gulai, sate, hingga rendang, kerap kali kita temukan sebagai makanan-makanan pemicu penyakit seperti serangan jantung, bahkan hipertensi.
Dengan bertambahnya lemak dalam tubuh, kadar kolesterol pun sudah pasti ikut meningkat. Namun, meskipun begitu, olahraga pasca-lebaran tidaklah boleh terlalu berat, dan tidak pula terlalu memporsir tenaga hingga memaksakan diri.
Untuk memastikan tubuh tetap bugar, olahraga bisa dilakukan secara teratur, mulai dari yang intensitas rendah, sedang, hingga intensitas tinggi. Selain memulai olahraga, ada baiknya pula tubuh kita melakukan pemanasan terlebih dahulu.
Pemanasan bisa dimulai dari jalan santai di sekitar rumah. Tidak perlu berkeringat lebat, asalkan badan gerak, itu sudah cukup untuk meningkatkan intensitas olahraga Anda dari ringan ke sedang. Selain itu, jalan santai juga bisa menurunkan kadar asam lambung dalam tubuh loh.
Nah setelah melakukan pemanasan seperti jalan santai, Anda juga bisa mengkonsumsi air putih yang banyak, dan buah-buahan secara teratur. Hal ini diperlukan untuk mengusir racun dari lemak dan kolesterol Anda yang sudah mengendap selama berhari-hari.
Setelah pemanasan dimulai, hingga pola makan bisa teratur kembali dengan mengonsumsi buah dan sayuran, barulah Anda boleh berolah raga dengan intensitas sedang ke tinggi.
Berikut rekomendasi olahraga pasca-Hari Raya Idul Adha yang cocok bagi Anda:
- Jogging
Joging merupakan olahraga yang mudah dan murah. Joging bisa Anda lakukan dengan berjalan cepat di jalanan komplek atau lapangan dekat tempat Anda tinggal. Olahraga ini juga dapat membakar 550-900 kalori dalam tubuh Anda. Atur jarak tertentu yang bisa Anda tempuh. Jangan memaksakan diri. Jika Anda sudah terbiasa, Anda akan ketagihan dengan olahraga satu ini.
- Berenang
Berenang dapat membakar 500-800 kalori dalam tubuh Anda. Berenang juga merupakan salah satu olahraga terbaik guna membentuk sendi dan bentuk tubuhmu. Dengan berenang, Anda enggak perlu merasa takut keringat dan bau badan, karena olahraga ini akan tetap membuat suhu tubuh Anda sejuk dan dingin.
- Naik Turun Tangga
Anda malas keluar rumah? Tidak apa-apa! Carilah tumpuan yang bisa Anda pakai untuk naik turun tangga. Gerakan ini dapat membakar 650-900 kalori dalam tubuh. Anda hanya perlu menaiki dan menuruni tangga. Gerakan ini juga dapat membentuk tubuh bagian bawah Anda dengan cepat. Anda bisa memadukan latihan ini dengan melompat dengan dua kaki sekaligus ke satu anak tangga atau dua anak tangga.
- Lompat Tali
Meski terlihat sederhana, lompat tali sangat efektif, karena membuat seluruh tubuhmu bergerak. Dengan begitu Anda bisa membakar 700-1.100 kalori dalam tubuh Anda. Dengan olahraga ini, Anda dituntut untuk bisa berkoordinasi antara mata dan tangan. Anda bisa menggunakan banyak gerakan variasi untuk lompat tali.
Berikut adalah rekomendasi olahraga simple dan mudah yang bisa Anda praktikkan di rumah. Sebetulnya, semua jenis olahraga itu sangat baik untuk tubuh. Namun yang perlu kita perhatikan adalah intensitas dan kebiasaan yang harus kita terapkan di tubuh kita, sebelum kita benar-benar melakukan olahraga yang berat.