Kebakaran terjadi di Plaza Senayan, tepatnya di area lantai satu, kawasan Gelora, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Rabu (27/7/22) sekitar pukul 10.00 WIB. Sebuah kedai gerai minuman di tempat tersebut disinyalir menjadi pusat kebakaran itu terjadi. Sementara itu, Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) telah memadamkan api yang menghanguskan kedai di tempat perbelanjaan tersebut.
Diduga kebakaran terjadi akibat korsleting listrik travo komputer yang ada di kedai minuman sumber terjadinya kebakaran. Hal itu dituturkan oleh Kepala Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat, Asril Rizal. Meski demikian, api sudah dapat dipadamkan pada pukul 10.35 WIB.
Asril juga menuturkan bahwa pihaknya menerima laporan adanya insiden kebakaran sekitar pukul 10.05 WIB. Dalam laporan tersebut, disebutkan bahwa kebakaran terjadi di Lantai 1 Plaza Senayan. Berdasarkan hal tersebut, tiga unit mobil pemadam kebakaran dan 15 personel dikerahkan ke lokasi tempat kebakaran terjadi.
Salah satu saksi mata bernama Rahmat mengatakan bahwa dirinya tengah melintas di sekitaran area Plaza Senayan. Saat sedang melewati areal tersebut, Rahmat melihat beberapa pengunjung maupun pekerja mall berhamburan keluar dari gedung untuk menyelamatkan diri.
Kebakaran yang terjadi di Plaza Senayan tidak menimbulkan korban jiwa atau pun luka. Dengan rentan waktu yang diselesaikan oleh Damkar, kebakaran bisa cepat teratasi dalam waktu yang singkat.
Dilansir dari detikcom, pada Rabu (27/7/22) sekitar pukul 12.50 WIB, pantauan di lokasi terlihat kedai minuman yang tidak beroperasi. Selain itu, gerai tersebut terlihat ditutupi kain berwarna putih, dan ada garus pembatas berawarna merah di pintu masuk gerai. Kepulan asap pun sudah tidak terlihat, namun bekas-bekas kebakaran masih terpampang jelas.
Menurut Komandan Pleton (Danton) Grup A Pemadam Kebakaran Sektor Tanah Abang, Dwi Hantoro, asal mula api tersebut diduga bersumber dari korsleting listrik. Meski demikian, Dwi belum bisa menginformasikan awal mula terjadinya, karena masih dalam penyelidikan.
Sementara itu, sistim operasional dan kegiatan di Plaza Senayan sudah berjalan normal kembali.