Honda akhirnya resmi merilis mobil SUV keluaran barunya, yaitu Honda WR V, pada hari Rabu (2/11/22) kemarin. Honda WR V menggunakan mesin yang sama, yaitu 1.500 cc seperti kakak terdahulunya, yaitu BR V. Mobil jenis low SUV tersebut akan siap bersaing dengan Toyota Raize dan Daihatsu Rocky di Indonesia. Namun jika dilihat dari segi harga, Honda WR V memang berada di atas kedua perusahaan jepang tersebut.
Honda WR V melakukan perilisannya dengan debut wolrd premier, atau bisa diartikan bahwa Honda WR V dirilis pertama kali di dunia yaitu di Indonesia. Honda WR V sendiri menyasar para pengguna dengan rentang usia 22-40 tahun, yang dinamis dan tengah berupaya mencapai segala hal yang ingin dicapainya. Maka dari itu, jika bisa dibilang, Honda WR V akan menjadi salah satu pesaing ketat dari kedua kompetitornya.
Perlu diketahui bahwa tipe movil SUV memang digandrungi di Indonesia sejak 2021 lalu. Segmen SUV sendiri meraih penjualan tertinggi dengan total 227.626 unit di mana hal tersebut merupakan peningkatan sebanyak 85% dibandingkan tahun sebelumnya, yaitu 2020. Mobil SUV identik dengan mobil yang siap menghantam jalanan dengan kontur yang berubah-ubah. Mobil SUV juga didesain untk menghadapi segala macam kondisi cuaca.
Maka dari itu, dalam rangka meramaikan pasa mobil SUV, Honda WR V resmi dirilis di Jakarta pada hari Rabu kemarin. Honda WR V dikembangkan dari Honda SUV RS Concept yang merupakan sebuah SUV Compact dengan karakter yang lebih sporty, sebagaimana ciri khas varian RS di Honda. Konsep tersebut sebelumnya juga telah diterapkan pada varian RS lainnya yang sudah pertama kali hadir, yaitu All New Honda HR V.
Sebagaimana pasar yang tengah meningkat, Honda WR V melakukan riset terhadap konsumen dan menjalani beberapa pemeriksaan serta tes kondisi jalanan di Indonesia. Berdasarkan hasil studi tersebut, Honda merancang sebuah mobil yang menjawab semua kebutuhan konsumen di Indonesia, khususnya pada segmen rentang usia 22-44 tahun.
Honda WR V berhasil melengkapi koleksi SUV Honda yang sebelumnya sudah sukses di pasaran, seperti New Honda CR V, All New Honda HR V, dan All New Honda BR V. Persis seperti SUV lainnya, Honda WR V memiliki ground clearence yang tinggi, performa mesin yang bertenaga, serta kabin yang luas.
Harga Honda WR V dibanderol sekitar:
- WR V E CVT: Rp 271.900.000
- WR V RS CVT: Rp 289.900.000
- WR V RS CVT with Honda Sensing: Rp 309.900.000