Cara Melihat Filter IG yang Sudah Disimpan – Seperti yang sudah kita ketahui, bahwa Instagram merupakan sebuah aplikasi dengan basis berbagi foto dan video yang tak pernah henti-hentinya digemari para penggunanya. Selain untuk menjadi medium penyimpanan atau pembagi foto/video, Instagram juga menghadirkan fitur pengambilan foto, video, serta penerapan filter digital pada hasilnya.
Kini, Instagram telah melebarkan sayapnya dengan uniknya berbagai fitur-fitur tersebut. Jika sebelumnya kita hanya bisa sekadar posting foto dan video dengan rasio aspek yang kaku, alias hanya persegi saja, kini para pengguna Instagram bisa menerapkan berbagai rasio aspek yang berbeda-beda tergantung kebutuhannya. Fitur tersebutlah awal mula Instagram mulai mengembangkan isiannya waktu demi waktu, hingga saat ini.
Perlu diketahui bahwa pada tahun 2018 lalu pengguna Instagram telah menembus 1 miliyar pengguna di Indonesia. Hal tersebut tentu bisa menjadi penanda bahwa mayoritas masyarakat di Indonesia masih gemar menggunakan Instagram dalam aktifitas kesehariannya, terlebih lagi dengan hadirnya fitur instastory, yaitu konten yang berdurasi maksimal 15 detik, yang diadaptasi dari Snapchat.
Maraknya pengguna Snapchat pada beberapa tahun ke belakang, membuat Instagram ingin mengikuti trend tersebut dengan menghadirkan fitur-fitur efek digital, filter, hingga editing teks pada Instastory. Trend Instastory atau Instagram Story kemudian seakan memudahkan para pengguna untuk mengikuti keseharian para pengguna lainnya dalam membagikan momen.
Bahkan saat ini, para pekerja di industri digital seperti copywriter, content creator, bahkan social media specialist, kerap menggunakan, meriset, meneliti fitur Instagram Story secara algoritma dan insight yang didapat, karena para pakar industri digital sepakat bahwa fitur inilah yang kemudian bisa membuat suatu korporat atau perusahaan berasa lebih dekat dengan followers-followersnya.
Selain itu, mudahnya berinteraksi dengan sesama pengguna juga menjadi salah satu keunggulan yang dimiliki Instagram. Dengan begitu, kita sebagai para pengguna tentunya akan menampilkan sisi terbaik kita di platform ini, baik di postingan feeds, postingan story, maupun postingan IG TV atau Reels. Karena, baik artis, public figure, maupun pengguna biasa lainnya, tak jarang yang memanfaatkan fitur reply di DM ketika seseorang telah membagikan Instagram Story nya.
Kali ini, kami akan membahas fitur filter Instagram di Instagram Story. Sebetulnya, filter di Instagram Story saat ini memang menjadi hal yang lumerah, antara menjadi ajang hiburan semata dengan efek Augmented Reality (AR), maupun menjadi ajang memperindah hasil potret kita sendiri dengan efek preset yang sudah dihadirkan.
Lantas bagaimana sih kita menemukan fitur filter di Instagram Story ini? Yuk simak langkah-langkah di bawah!
Cara Mencari Filter Instagram
- Buka aplikasi Instagram dan login
- Masuk ke menu kamera dengan cara slide ke kanan
- Lakukan pencarian di Instagram Story dengan cara klik Browse Effect
- Pilih filter di menu Browse Effect
- Klik Simpan
- Selesai
Cara Melihat Filter IG yang Sudah Disimpan
- Masuk ke menu kamera lagi, dengan cara slide ke kanan di dalam aplikasi Instagram Anda
- Effect Anda sudah ada di bagian bawah
- Selesai