Cara Melihat Email di HP – Fasilitas dari kepesatan dan kemajuan era teknologi yang sering digunakan hingga saat ini adalah surat elektronik, atau email. Dengan email, Anda bisa menuliskan sebuah surat formal maupun informal, ke alamat email tujuan Anda, baik per orangan, maupun sebuah instansi. Tanpa harus menulis di secarik kertas, kini Anda sudah bisa mengetikkan surat Anda secara digital ke alamat yang ingin dituju, melalui sebuah perangkat elektronik seperti laptop ataupun ponsel.
Email sendiri merupakan sebuah sarana surat elektronik yang hadir di era digital untuk memudahkan para pengguna internet dalam mengirimkan hal-hal berupa tulisan, foto, video, data, dsb secara formal maupun informal. Dengan menggunakan email, semua hal jadi dipermudah dan dipersingkat. Karena, hanya bermodalkan jaringan internet, surat yang Anda tuliskan sudah bisa sampai tujuan hanya dalam beberapa detik saja.
Jika dahulu sebuah surat dikirimkan dan disortir oleh Pak Pos, kini email memiliki server yang memvalidasi alamat email tujuan Anda. Email yang dikirimkan akan masuk terlebih dahulu ke server email tersebut sebelum akhirnya alamat yang dituju tervalidasi. Hal tersebut hanya memerlukan beberapa detik saja hingga pesan terkirim. Adapun fitur attachment pada email yang bisa Anda manfaatkan untuk menyertakan foto, video, atau data lainnya.
Fungsi email merupakan sebagai identitas dari para penggunanya. Hal itu dikarenakan satu email yang digunakan oleh para penggunanya dikhususkan untuk hal-hal berbau formal. Ada pun email-email spam lainnya yang digunakan untuk akun media sosial, game, maupun hiburan lainnya yang informal. Maka dari itu, setiap alamat email yang digunakan sudah sepatutnya menjadi ciri khas karakteristik sang pemiliknya.
Untuk bisa mengirimkan email, hal yang perlu Anda lakukan adalah membuat dan mendaftarkan diri Anda sehingga memiliki alamat email pribadi. Alamat tersebutlah yang kemudian akan menjadi identitas diri Anda, ketika Anda mengirimkan email ke alamat tertuju. Dalam proses mendaftarkan email, Anda diharuskan untuk mengisi kolom password atau sandi yang harus Anda ingat di kemudian hari untuk me-login kan email pribadi Anda.
Nah setelah Anda sudah memiliki akun email Anda, kini Anda sudah bisa mengirim email ke alamat tujuan Anda. Lantas muncul pertanyaan, bagaimana sih cara melihat email di HP? Sebelumnya, perlu diketahui terlebih dahulu, bahwa satu akun email dapat login di berbagai perangkat yang berbeda di waktu yang sama. Maka dari itu, di sini kami akan memberi tahu cara melihat email di HP.
Ketika Anda mendapatkan email dari orang lain, maka email tersebut akan tersimpan di kotak masuk atau inbox. Hanya dengan mengikuti langkah di bawah ini, Anda sudah bisa melakukan cara melihat email di HP dengan mudah. Yuk simak langkah-langkahnya!
Cara Melihat Email di HP dengan Mudah!
- Buka aplikasi email Anda
- Untuk melihat kotak masuk, klik inbox
- Anda sudah bisa melihat email di HP Anda
- Selesai!