Aplikasi Membuat Komik – Bagi sebagian orang, komik merupakan sebuah teman masa kecil yang setia menemani di waktu-waktu senggang pulang sekolah. Dari komik, anak-anak di zaman itu dapat menemukan inspirasi mengenai dunia luar yang baru kita ketahui. Selain itu, alur cerita yang menarik juga membuat komik banyak diminati oleh anak-anak. Bagi mereka yang mengoleksi komik fisik, terkadang ada kuis di beberapa halamannya, atau bonus yang bisa didapatkan di setiap seri nya, yang membuat komik terus mendapati banyak peminat.
Kini, komik dapat diakses dengan mudah seiring berkembangnya zaman. Anda tinggal bisa memesannya via marketplace, dan di kemudian hari komik tersebut sudah berada di tangan Anda. Anda juga bisa membaca komik di berbagai fasilitas umum, seperti perpustakaan, taman bacaan, hingga toko buku yang menyediakan lapak membaca. Bahkan, keseruan alur cerita komik sudah banyak diminati oleh berbagai kalangan usia.
Sebetulnya apa sih komik itu? Komik merupakan kumpulan gambar dan lambang yang terjukstaposisi dalam urutan tertentu, yang bertujuan untuk memberikan informasi agar mendapatkan tanggapan estetis dari para pembacanya. Ada pun yang menyebut bahwa komik adalah sastra gambar. Intinya, komik merupakan sebuah bentuk komunikasi visual yang berguna untuk menyampaikan informasi.
Kelebihan yang dimiliki komik adalah, komik memiliki kombinasi antara teks dan gambar, sehingga pesan dari komik tersebut mudah dicerna oleh berbagai kalangan. Kelebihan itulah yang dimanfaatkan oleh para pembuat komik untuk membuat alur cerita yang sedemikian menarik, sehingga para pembaca dapat menangkap pesan yang ingin disampaikan oleh para pembuat komik, atau komikus.
Komik memiliki komponen penting yang tertera di dalamnya, yaitu; panel, parit, bubbles, ilustrasi, dan tema cerita. Kelima komponen tersebut kemudian saling mengisi satu sama lain yang membuat para pembaca dapat mudah mencerna seluruh alur cerita. Maka dari itu, tak heran jika Anda melihat di setiap isi komik, ia pasti memiliki kotak panel, kotak parit, bubbles yang berisi kalimat percakapan, ilustrasi, dan tema cerita.
Memasuki era digital, para penggemar komik semakin dimanjakan dengan hadirnya beragam komik digital. Hal tersebut didukung dengan adanya platform-platform media sosial, yang memudahkan para pembuat komik untuk mempublikasi karyanya. Bahkan, ada beberapa platform media sosial seperti Instagram, yang memang memiliki fitur untuk menyediakan komik digital yang dibuat oleh para komikusnya.
Bagi Anda yang ingin membuat sebuah komik pertama Anda, jangan khawatir. Kini, Anda bisa dengan mudah menggambar komik dengan aplikasi membuat komik. Aplikasi membuat komik ini sangatlah memberikan fasilitas yang memadai bagi para komikus pemula untuk mulai menggambarkan ide nya menjadi sebuah karya.
Anda bisa menggunakan aplikasi membuat komik ini di berbagai perangkat. Namun kami sarankan untuk menggunakan perangkat laptop atau PC agar memudahkan dalam menggambar. Di sini, kami akan memberikan 5 rekomendasi aplikasi membuat komik terbaik yang bisa Anda gunakan dengan cermat. Yuk simak list nya di bawah ini!
5 Rekomendasi Aplikasi Membuat Komik!
Comic Creator
Aplikasi membuat komik pertama yang akan kami rekomendasikan untuk para pengguna Windows adalah Comic Creator. Anda akan dapat menggunakannya dengan mudah, tanpa ribet, karena aplikasi ini memang ditujukan untuk para pemula, bahkan anak-anak untuk membuat komik.
Clip Studio Paint EX
Nah jika Anda ingin menjadi seperti seorang profesional, maka aplikasi membuat komik yang bernama Clip Studio Paint EX ini wajib berada di daftar aplikasi PC Anda. Yang menjadi aplikasi ini profesional adalah, karena komik-komik manga berasal dari aplikasi ini dalam pembuatannya. Maka dari itu, kesempatan yang tepat bagi Anda yang ingin membuat komik seperti seorang profesional.
Comic Life
Jika Anda ingin menggunakan foto yang sudah jadi menjadi visual dari komik Anda, maka aplikasi membuat komik bernama Comic Life ini sangatlah cocok untuk Anda. Aplikasi ini dapat memudahkan Anda mengatur gambar dan foto ke dalam template komik Anda yang sudah Anda rancang sebelumnya.
ComiPo
Salah satu aplikasi membuat komik bernama ComiPo ini termasuk aplikasi yang simpel untuk digunakan. Hal ini dikarenakan Anda akan banyak mendapatkan template menarik yang sudah tersedia untuk kemudian Anda modifikasi. Maka dari itu, pembuatan komik menggunakan aplikasi ini tidak memakan waktu yang lama.
Medibang Paint
Nah untuk aplikasi membuat komik yang bernama Medibang Paint ini, Anda bisa membuat karakter Anda sendiri dengan menggambarnya secara manual. Aplikasi ini seakan memberikan canvas untuk Anda melukis dan memudahkan Anda untuk mengekspornya ke karya komik Anda.