Aplikasi Chat dengan Bule – Tidak pernah ada yang menyangka, bahwa perkembangan teknologi bisa membuat kita para manusia dapat menikmati fasilitas-fasilitas tersebut dalam kehidupan keseharian. Teknologi yang semakin maju, tentunya menghadirkan berbagai macam inovasi yang dapat memudahkan para penggunanya dalam berkegiatan. Salah satu inovasi yang hingga saat ini melekat dengan kehidupan keseharian para masyarakat di seluruh belahan dunia adalah, adanya internet.
Internet sendiri hadir seakan menjadi solusi bagi para penggunanya, dalam mengakses berbagai informasi, dan melakukan semua jenis komunikasi. Bahkan, hampir semua orang dari berbagai kalangan usia dapat menikmati internet di era ini dengan mudah. Mulai dari anak-anak dengan tontonan YouTube nya, remaja dengan berbagai platform media sosialnya, dan orang dewasa dengan platform kerjaannya.
Selain itu, dengan internet Anda juga bisa mencari macam-macam informasi di seluruh dunia, mulai dari tulisan, gambar, video, dst. Anda juga bisa berkomunikasi dengan seluruh orang di belahan dunia manapun menggunakan internet sebagai penyalurnya. Maka dari itu, tak heran jika generasi sekarang bisa dikatakan akan lebih pintar dari generasi-generasi sebelumnya, mengingat wawasan yang didapat akan jauh lebih mudah ketimbang era dahulu.
Sebagai fasilitas yang bisa digunakan untuk menggali informasi dan komunikasi, internet tentunya memberikan dampak positif dan solutif bagi berbagai orang. Terbukti, kini, Anda bisa menghubungi rekan atau keluarga, tanpa harus memikirkan jarak dan waktu, hanya menggunakan internet. Selain menghubungi orang-orang yang dikenal, di internet juga Anda bisa menemukan dan berkenalan dengan orang baru, bahkan berkomunikasi via suara dan video.
Kegiatan tersebut tentunya akhir-akhir ini kian diminati oleh berbagai kalangan pengguna internet, entah hanya untuk sekadar hiburan semata, atau untuk mempelajari praktik bahasa asing, termasuk bahasa Inggris, dengan berkomunikasi langsung bersama orang ‘bule’. Untuk itu, banyak pula yang dengan sengaja meningkatkan fasilitas atau perangkatnya untuk bisa berkomunikasi dengan orang-orang baru di internet, menggunakan webcam, dan microphone.
Dalam berkomunikasi dengan bule, tentunya diperlukan koneksi internet yang stabil, serta aplikasi pendukung yang bisa menyalurkan Anda dalam bertemu bule-bule tersebut. Nah jika Anda tertarik untuk mencobanya, kami akan memberikan 4 rekomendasi aplikasi chat dengan bule, baik secara lisan maupun tulisan, khusus untuk Anda yang ingin berkenalan dan berbicara langsung dengan bule tersebut.
Tapi, sebelum mengulas rekomendasi aplikasi chat dengan bule, ada baiknya Anda mengetahui kiprah internet dan peranannya dalam memajukan era teknologi. Yuk simak dulu pembahasan di bawah ini sampai habis!
Mengenal Internet Lebih Dekat
Meski kami yakin Anda sudah tidak asing dengan istilah internet, tapi tak ada salahnya untuk mengenal lebih dekat dengan kiprahnya dalam dunia teknologi, khususnya selama perkembangannya hingga saat ini. Jadi, internet sendiri sebenarnya adalah singkatan dari interconnected network, yaitu jaringan komunikasi global yang menghubungkan komputer dan jaringan komputer di seluruh dunia. Dengan kata lain, internet memungkinkan Anda dalam berbagi informasi dan komunikasi dari mana saja dan dengan siapa saja.
Adapun Transmission Control Protocol, atau Internet Protocol Suite, yang disingkat menjadi TCP/IP, yang digunakan sebagai standar teknologi pendukung internet yang dipakai secara global. TCP/IP ini merupakan protokol pertukaran paket yang bisa digunakan untuk miliaran lebih pengguna internet di dunia.
Di sisi lain, pengertian menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI adalah, jaringan komunikasi elektronik yang menghubungkan jaringan komputer dan fasilitas komputer yang terorganisasi di seluruh dunia, melalui telepon atau satelit. Internet juga merupakan sebuah media yang memungkinkan sebuah proses komunikasi bisa berjalan secara efisien dengan tersambungnya perangkat ke beragam aplikasi.
Sejarah dan Kiprah Internet
Internet yang kita kenal hingga saat ini tentunya memiliki sejarah yang panjang. Kiprahnya pertama kali muncul di tahun 1969, dengan bentuk sebuah jaringan komputer yang dibuat oleh Advanced Research Projects Agency atau ARPA. Kemudian, ARPA membangun jaringan internet pertama yang diberi nama ARPANET. Itulah yang menjadi cikal bakal terbentuknya jaringan internet yang kita kenal sekarang ini.
Setelah itu, internet menjadi semakin berkembang, hingga pada tahun 1980, jaringan tersebut sanggup menghubungkan salah satu Universitas ternama di Amerika Serikat, meski aksesnya terbatas. Pada tahun 1982, protokol standar TCP/IP mulai diaplikasikan ke publik. Barulah pada 1986 didirikan National Science Foundation Network (NSFNET) sebagai pengganti ARPANET. Pada saat itu, jaringan di beberapa negara mulai terhubung.
Jika sekarang Anda bisa menikmati internet dengan berbagai tampilan visual yang berbeda, lain halnya dengan dahulu, di mana internet hanya bisa menampilkan visual berbasis teks. Baru pada 1990 lah layanan sejenis berbasis tampilan grafis yang dikenal dengan nama World Wide Web atau WWW. Setelah itu WWW ini mulai dikembangkan oleh CERN, lalu lahirlah InterNIC pada 1993 untuk menjalankan layanan pendaftaran domain.
Kini, internet sudah berkembang pesat. Saat ini, banyak negara yang berlomba-lomba untuk berusaha memenuhi dan memperluas jangkauan internet menggunakan satelit. Di lain sisi, industri teknologi juga berpacu mengembangkan jaringan. Mulai dari 2G, 3G, 4G, dan bahkan sudah mencapai 5G.
Fungsi dan Manfaat Internet
Pastinya, Anda sudah merasakan banyak fungsi dan manfaat internet untuk kehidupan Anda. Namun, tidak ada salahnya bagi kami untuk memaparkan beberapa fungsi internet serta manfaatnya, bagi Anda yang belum mengetahui secara spesifik. Maka dari itu, yuk simak ulasannya di bawah ini!
Sumber Informasi
Fungsi internet yang pertama adalah sebagai sumber informasi. Dengan internet, Anda bisa mengakses berbagai macam informasi dari seluruh dunia. Hal tersebut bisa dilakukan karena internet sanggup menghubungkan banyak perangkat di dunia untuk mendukung terjadinya pertukaran data dan informasi. Jadi, Anda bisa mendapatkan berbagai macam informasi hanya bermodalkan koneksi internet dan perangkat yang memadai.
Pendidikan
Selanjutnya, internet berfungsi sebagai media pendidikan. Hal ini tentu belum dirasakan 20-30 tahun ke belakang. Di Indonesia, internet bisa menjadi wadah pembelajaran baru akhir-akhir ini. Sebetulnya, sejak tahun 2000-2010 pun sudah ada studi khusus yang membahas internet di sekolah-sekolah tertentu. Namun pendidikan tersebut belum menyeluruh dan belum menjadi umum. Baru akhir-akhir inilah, khususnya ketika banyak sekolah dan pekerjaan yang bersifat hybrid yang menjadikan internet sebagai media pendidikan para penggunanya.
Hiburan
Internet juga berfungsi sebagai wadah hiburan bagi para penggunanya. Selain kegiatan formal, internet juga mendukung kegiatan-kegiatan informal, seperti bermain game, menonton film, mencari gambar, dll. Saat ini, sudah banyak pilihan yang bisa Anda lakukan untuk melakukan hiburan diri, bersumber dari internet. Namun kebanyakan, para pengguna internet yang mencari hiburan, yaitu dengan cara bermain game.
Komunikasi
Internet juga berfungsi sebagai media komunikasi para penggunanya. Sebagaimana yang kami jelaskan di awal, bahwa internet bisa menyambungkan pengguna satu ke pengguna lainnya, meski berada jauh lintas negara. Dengan begitu, Anda para pengguna internet bisa menambah wawasan dengan berkenalan bersama orang luar negeri, baik melalui chat maupun panggilan video. Dampaknya, Anda bisa melakukan praktik bahasa asing Anda dengan internet, bersama orang-orang yang baru Anda kenal.
Nah seperti yang sudah kami singgung di pembahasan awal, bahwa untuk berkomunikasi dengan orang asing melalui internet, Anda harus menggunakan aplikasi guna membantu dalam mempertemukan diri Anda dengan orang bule, atau orang asing. Di pembahasan kali ini, kami akan memberikan 4 rekomendasi aplikasi chat dengan bule, sehingga Anda bisa dengan mudah berkomunikasi dengan orang-orang luar negeri, dan berkenalan, serta menambah wawasan.
Maka dari itu, tunggu apa lagi? Yuk simak 4 Rekomendasi Aplikasi chat dengan bule di bawah ini!
4 Aplikasi Chat dengan Bule Terbaik!
Hello Talk
Jika tujuan Anda mendownload aplikasi chat dengan bule adalah agar bisa belajar bahasa asing dengan bule tersebut, maka Hello Talk adalah salah satu aplikasi yang kami rekomendasikan untuk Anda. Aplikasi ini memang dirancang untuk pengguna yang ingin saling bertukar bahasa dan mengajari satu sama lain, serta berkenalan dengan penutur asli dan belajar melalui pesan teks maupun suara.
Hello Talk memiliki fitur yang unik, yang bisa membantu Anda dalam berkomunikasi bersama para bule, seperti video call, panggilan telepon, dsb.
Download Hello Talk DI SINI!
Slowly
Selanjutnya, ada aplikasi chat dengan bule yang bernama Slowly. Sebetulnya, aplikasi ini biasa digunakan oleh para penulis. Di sini, Anda bisa mengisi nama Anda dengan nama pena, dan bersifat anonim, yang bertujuan untuk mengamankan identitas asli Anda. Slowly bisa membantu Anda mencari teman chatting dari seluruh dunia, baik yang satu hobi, maupun yang berbeda hobi.
Konsep yang dimiliki Slowly yaitu untuk bisa menemukan seseorang dengan minat yang sama, sehingga ketika mengobrol, Anda bisa dengan leluasa membicarakan topik-topik yang Anda tertarik.
Download Slowly DI SINI!
Bottled
Ada juga aplikasi chat dengan bule yang bernama Bottled. Aplikasi satu ini sangatlah unik jika dilihat dari desain dan konsepnya. Anda bisa seakan-akan menyelipkan sebuah kertas yang dimasukkan ke botol, dan dilemparkan ke laut. Dengan begitu, tulisan Anda yang terapung di laut tersebut akan diambil oleh seseorang yang tidak dikenal, untuk kemudian Anda bisa berkomunikasi dengan mereka setelahnya.
Terdapat pilihan bagi penerima surat Anda, yaitu untuk bisa lanjut ke percakapan selanjutnya, atau melakukan skip dan mencari teman ngobrol lain. Menarik bukan?
Yuk download Bottled DI SINI!
Ablo
Aplikasi chat dengan bule selanjutnya adalah Ablo. Anda bisa terhubung dengan banyak teman baru dengan aplikasi ini, dan menemukan berbagai orang dari belahan dunia manapun. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur penerjemah otomatis, sehingga tidak akan membingungkan Anda jika ada beberapa kata atau kalimat yang belum Anda mengerti. Maka dari itu, aplikasi ini sangatlah cocok untuk digunakan dalam belajar bahasa asing.
Di sini, Anda juga dapat menemukan berbagai budaya dan bahasa dari teman yang Anda akan temukan. Anda juga bisa dengan mudah terhubung ke banyak orang di seluruh dunia jika Anda gemar menambahkan teman terus-menerus.
Download Ablo DI SINI!
Penutupan dan Kesimpulan
Itulah 4 aplikasi chat dengan bule yang bisa Anda manfaatkan untuk menambah wawasan dalam berkomunikasi dengan orang luar negeri. Hal ini tentunya merupakan suatu keuntungan, khususnya bagi Anda yang baru pertama kali berupaya untuk mempraktikan Bahasa Inggris Anda.
Selamat mencoba, dan semoga berhasil!